Wednesday, November 9, 2011

IMPORTANT NEWS!! VOTE KOMODO ISLAND INDONESIA!!

Informasi komodo Indonesia dikalahkan kadal air Malaysia dalam persaingan masuk menjadi New Seven Wonder of Nature hanyalah isapan jempol. Terbukti dalam situs resmi www.new7wonder.com binatang yang berhabitat di area bakau sepanjang 4,5 kilometer sungai di Malaka tidak tercantum sebagai nominasi.   Di Malaysia tak ada kampanye memasukkan kadal air sebagai salah satu dari tujuh keajaiban dunia.
Kehebohan ini bermula dari sebuah berita tentang kadal air yang dilansir bagian Pusaka dan Budaya Negara Bagian Malaka. Ketua Komite Pariwisata, Pusaka dan Budaya Datuk Latiff Thamby Chik menjelaskan, institusinya berniat menjadikan kadal air sebagai salah satu daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke Malaka. Sontak berita yang dimuat oleh media lokal berbahasa Inggris, The Star, 1 Juni 2011 ini menyebar di antara pengguna BlackBerry dan twitter.
“Mungkin biasa bagi penduduk lokal melihat kadal raksasa muncul dari sela-sela tanaman bakau, beberapa bahkan tak menyukai kehadirannya, namun bagi turis asing sangat menarik karena tak bakal menemukannya di negera mereka. Sejumlah turis asing seringkali menunggu dengan sabar di sepanjang sungai untuk melihat kemunculan raksasa ini dari area bakau,” papar Chik.
Dirinya membenarkan apabila pemerintah Malaysia berniat memperkenalkan kadal air raksasa sebagai objek wisata bagi turis asing. Rencananya kawasan ini akan dijadikan seperti Pulau Komodo di Indonesia. Pemerintah bagian Malaka bahkan akan mengoperasionalkan kapal pesiar yang memungkinkan turis melihat dari jarak dekat kadal raksasa itu.
Berbagai informasi mengenai hal ini pun menyebar di kalangan jurnalis tidak terkecuali redaksi Generasi Indonesia. Salah satu informasi melalui blackberry massager (BBM) menyebutkan bahwa Pulau Komodo terus tertinggal dari wisata negara tetangga. Namun di BBM yang sama terdapat ajakan untuk vote Komodo.
Inilah salah satu BBM tersebut : “Guys, DATA PENTING!! PULAU KOMODO terus ketinggalan voting di news7wonders.. kita udah kalah dair negara tetangga kita, butuh 100 juta voter lagi buat ngunci mati kita jadi new7wonders.. AYOOOO KITA DUKUNG. Ketik Komodo kirim ke 9818.. Kita hampir kalah dengan KADAL AIR RAKSASANYA Malaysia.. Yo kita dukung terus!! Bantu broadcast ya.. Rakyat senang jika INDONESIA terkenal!”
Berbagai tanggapan mengenai hal ini pun berdatangan. Panji, mahasiswa salah satu perguruan tinggi di Jakarta tidak mempercayai kalau Pulau Komodo kalah dari kadal air Malaysia. “Gue nggak percaya kalau kita kalah sama Malaysia. Mereka cuma bikin heboh dan cari sensasi aja, maunya bikin gara-gara,” kata mahasiswa semester satu ini didampingi beberapa teman sekampusnya.
Berikut 28 finalis New Seven Wonder of Nature yang disusun berdasarkan abjad:
1. Amazon (Bolivia, Brazil, Kolombia, Prancis, Guiana, Guyana, Peru, Suriname, Venezuela)
2. Angel Falls (Venezuela)
3. Bay of Fundy (Kanada)
4. Black Forest (Jerman)
5. Bu Tinah Island (Uni Emirate Arab)
6. Cliffs of Moher (Irlandia)
7. Dead Sea (Israel, Yordania, Palestina)
8. El Yungque (Puerto Rico)
9. Galapagos (Ekuador)
10. Grand Canyon (Amerika Serikat)
11. Great Barier Reef (Australia, Papua Nugiuni)
12. Halong Bay (Vietnam)
13. Iguazu Falls (Argentina, Brazil)
14. Jeita Groto (Libanon)
15. Jeju Island (Korea Selatan)
16. Kilimanjaro (Tanzania)
17. Komodo (Indonesia)

18. Maldives (Maldives)
19. Masurian Lake District (Polandia)
20. Matterhorn (Italia, Swiss)
21. Milford Sound (New Zealand)
22. Mud Volcano (Azerbajian)
23. Puerto Princesa (Filipina)
24. Sundarbans (India)
25. Table Mountain (Afrika Selatan)
26. Uluru (Australia)
27. Vesuvius (Italia)
28. Yushan (Taiwan)

AYOOO PILIH KOMODO JADI  NEW SEVEN WONDERS!!
                                                                             











COME TO KOMODO ISLAND INDONESIA AND VOTE KOMODO ISLAND FOR NEW 7 WONDERS!! C'MON EVERYBODY VOTE KOMODO!! JUST MESSAGE "KOMODO" SEND 9818!! LIFE KOMODO!! LIFE INDONESIA!!

Pink Beach - Komodo island

No comments:

Post a Comment